Dec 11, 2025
Faradilla A.
8menit Dibaca
WordPress menyediakan dashboard admin yang memudahkan Anda membuat dan mengelola website tanpa perlu coding. Meski sudah cukup efisien, Anda tetap bisa mengintegrasikan WordPress dengan n8n untuk mengotomatiskan berbagai tugas administratif di website Anda.
Apabila sudah menyiapkan kedua platform ini, proses integrasi WordPress dengan n8n biasanya hanya memerlukan empat langkah sederhana:
Dengan menghubungkan WordPress ke n8n, Anda bisa mengotomatiskan banyak tugas yang berulang. Misalnya, Anda bisa membuat postingan secara otomatis menggunakan AI, membagikan konten baru ke media sosial, mengategorikan atau memberikan tag pada artikel, semuanya tanpa tindakan manual dari Anda.
Penasaran? Scroll ke bawah untuk mempelajari cara automasi WordPress dengan n8n yuk!
Sebelum mulai mengintegrasikan n8n dengan CMS (sistem manajemen konten) WordPress, pastikan Anda sudah mempersiapkan prasyarat di bagian ini.
Anda harus sudah menginstal n8n dan memiliki website WordPress yang aktif. Kalau belum, kami menyarankan agar Anda menghosting keduanya melalui self-hosting dari provider seperti Hostinger. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan manfaat berikut:

Setelah n8n dan WordPress Anda siap digunakan, buat akun pada masing-masing platform. Khusus untuk WordPress, Anda membutuhkan akun admin agar bisa membuat kredensial integrasi.
Selanjutnya, pastikan REST API WordPress Anda bisa diakses dengan membuka alamat berikut di browser. Ganti yoursite.com dengan domain Anda:
yoursite.com/wp-json
Apabila muncul error seperti 403 forbidden, artinya API belum aktif. Anda perlu mengupdate WordPress ke versi terbaru dan mengaktifkan REST API secara manual.
Setelah persiapan awal di atas selesai, Anda bisa lanjut ke langkah-langkah integrasi WordPress dan n8n.
Berikut langkah-langkah untuk menghubungkan WordPress dengan n8n.
Kata sandi aplikasi digunakan untuk mengautentikasi platform eksternal seperti n8n agar bisa mengakses dan bertukar data dengan website Anda melalui REST API WordPress. Dengannya, Anda bisa menjalankan berbagai tugas di website tanpa harus membuka dashboard admin secara langsung.
Ikuti langkah-langkah berikut untuk membuat kata sandi aplikasi. Perlu diingat, kata sandi ini hanya berlaku untuk akun yang membuatnya:


Penting! Demi keamanan, Anda tidak bisa melihat kembali kata sandi aplikasi setelah menutup halaman profil. Pastikan Anda sudah mencatatnya sebelum lanjut ke langkah berikutnya.
Kata sandi aplikasi ini akan digunakan nanti saat kita mengonfigurasi node WordPress. Berikutnya, mari membuat workflow yang akan digunakan.
Sebelum mengintegrasikan WordPress dengan n8n, Anda perlu membuat workflow untuk menentukan data apa yang akan diproses oleh CMS tersebut.
Anda bisa membuat berbagai jenis workflow WordPress sesuai kebutuhan, dan langkah integrasinya akan tetap serupa. Di tutorial ini, kita akan membuat sistem automasi sederhana yang membuat akun pelanggan baru setiap kali pengguna mengisi formulir pendaftaran.
Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengonfigurasi node On form submission. Node ini akan mengumpulkan data pengguna dan memicu workflow saat pengguna mengirimkan informasi kontaknya:


Selanjutnya, Anda memerlukan node Crypto untuk membuat kata sandi acak bagi pengguna WordPress baru. Ikuti langkah-langkah berikut:

Setelah itu, siapkan node Gmail send a message untuk mengirim pesan sambutan kepada pelanggan baru setelah mereka mengisi formulir. Pastikan Anda sudah memiliki kredensial Google OAuth2, karena akan dibutuhkan untuk menghubungkan Gmail ke workflow Anda.
Kalau sudah siap, ikuti langkah-langkah berikut untuk mengonfigurasi node Gmail:

{{ $json["Email address"] }}Selamat bergabung di blog saya, {{ $json.Name }}!Setelah workflow dasar selesai, sekarang saatnya menambahkan dan mengonfigurasi node WordPress.
Di n8n, setiap node memiliki fungsi tertentu. Beberapa workflow membutuhkan lebih dari satu node WordPress atau node dari layanan lain.
Namun, untuk contoh ini, kita cukup menambahkan satu node untuk membuat pengguna baru di WordPress (WordPress create a user). Berikut caranya:

{{ $('On form submission').item.json.Name }}{{ $('On form submission').item.json["Email address"] }}{{ $json.Password }}Selesai! Workflow WordPress Anda kini sudah lengkap dan siap diuji. Anda akan melihat tampilannya seperti pada contoh di bawah ini.

Untuk menguji workflow dan memastikan semuanya berjalan lancar, klik tombol Execute Workflow, lalu isi formulir pop-up dengan data Anda seolah-olah Anda adalah pengguna yang mengirimkan formulir tersebut.

Kalau workflow berfungsi dengan baik, seluruh node akan berubah menjadi warna hijau. Alamat email yang Anda masukkan di formulir akan menerima email sambutan, dan akun pengguna baru akan otomatis muncul di instance WordPress Anda.

Namun, kalau terjadi error, Anda akan melihat ikon peringatan berwarna merah. Berikut beberapa penyebab umum dan cara mengatasinya:
Daripada menulis ekspresi secara manual, Anda bisa memilih data dari node sebelumnya dengan cara drag-and-drop langsung dari panel input ke kolom yang ingin Anda isi.
Setelah memastikan workflow berfungsi sebagaimana mestinya, klik Save, lalu aktifkan workflow menggunakan tombol di bagian atas kanvas n8n.

Menggabungkan berbagai node di n8n memungkinkan Anda membuat workflow WordPress untuk banyak tugas. Selain membuat pengguna baru, Anda juga bisa meringkas proses pembuatan postingan, penerbitan artikel, pemberian tag, dan pengategorian konten.
Dengan menghubungkan WordPress dan AI agent, Anda bisa menggunakan n8n untuk membuat konten secara otomatis. Cara ini membantu mengotomatiskan tugas-tugas yang biasanya memakan waktu, seperti memformat artikel atau mencari ide topik, sehingga proses produksi menjadi jauh lebih efisien.
Untuk membuat postingan WordPress menggunakan n8n dan AI, tambahkan node WordPress create post ke workflow Anda dengan mengikuti langkah-langkah berikut:
Berikut contoh tampilan workflow yang sudah selesai:

Dengan mengintegrasikan n8n dan aplikasi media sosial, Anda bisa membuat workflow yang secara otomatis membagikan postingan WordPress Anda setelah dipublikasikan.
Untuk membuat workflow ini, gabungkan node WordPress fetch a post dengan node media sosial. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
Tampilan workflow yang sudah selesai akan terlihat seperti pada contoh berikut ini:

n8n sangat membantu untuk tugas yang memakan waktu, termasuk menambahkan tag dan kategori pada postingan WordPress. Anda bisa mengotomatiskan proses ini dengan mengambil metadata melalui REST API lalu menetapkannya ke postingan yang sudah ada menggunakan node Update a post.
Kita akan membahas automasi kategorisasi di bagian berikutnya. Sekarang, mari lihat cara membuat workflow untuk memberi tag pada postingan WordPress secara otomatis:
Contoh workflow yang sudah selesai akan terlihat seperti berikut:

Automasi pengategorian postingan di WordPress menggunakan n8n pada dasarnya mengikuti konsep yang sama seperti menambahkan tag. Bedanya, workflow ini melibatkan satu node tambahan, yaitu node AI agent, untuk menganalisis konten menggunakan AI dan menentukan kategori yang paling relevan.
Berikut cara menyiapkan workflow tersebut:
Workflow yang sudah selesai akan terlihat mirip dengan template kategorisasi otomatis n8n dari Keith Rumjahn berikut ini:

Setelah berhasil mengintegrasikan WordPress, Anda bisa mulai menambahkan aplikasi dan node lain untuk mengeksplorasi berbagai tugas yang bisa diotomatiskan dengan n8n.
Semakin Anda memahami n8n, semakin mudah bagi Anda untuk merancang workflow WordPress yang lebih kompleks. Misalnya, Anda bisa menghubungkan CRM ke sistem automasi untuk mengirim newsletter ke subscriber baru secara otomatis.
Apabila ingin memaksimalkan penggunaan n8n dan membuat workflow lainnya, silakan kunjungi tutorial otomatisasi kami untuk membantu Anda mempelajari berbagai workflow yang bisa Anda buat sendiri.
Dengan paket self-hosting n8n kami, Anda juga bisa menikmati berbagai fitur bawaan yang mempermudah konfigurasi n8n dan pengelolaan workflow WordPress. Misalnya, Anda bisa meminta bantuan Kodee, AI assistant kami, untuk mengelola server Anda atau mengaktifkan backup otomatis gratis untuk menjaga keamanan data Anda tanpa perlu repot.
Semua konten tutorial di website ini telah melalui peninjauan menyeluruh sesuai standar dan komitmen editorial Hostinger.